Tadinya saya sudah menjadwalkan untuk berkunjung ke sekretariat AMSAT-ID pada pekan ini, namun cuaca Jakarta yang tak menentu lagi banjir dimana-mana membuat saya agak sulit bergerak dari Cikarang menuju Jakarta. Yah,, mungkin belum jodoh :)
Namun malam kemarin tepatnya tanggal 16 Maret 2011 pukul 20.19 WIB saya menerima surat undangan pelatihan AMSAT melalui milist ORARI-News dengan detail sebagai berikut:
To: All amatir radio di Indonesia,
Kami mengundang rekan rekan amatir radio untuk menghadiri acara. Pelatihan pembuatan antena untuk satelit dan cara penggunaaannya.
Acara ini akan di adakan di:
Kantor sekertariat jendral ORARI Pusat
Gedung prasada sasana karya lt 10
Jl Suryo pranoto No 8
Jakarta pusat
Pada tanggal 16 april 2011
Jam : 09:00 WIB sampai selesai
Pembicara Tamu : YC3BVG Iwan N Bayuwangi
Calon peserta di wajibkan meregistrasi dan akan dikenakan biaya sebesar Rp 150.000,- untuk biaya penggantian kit dan bahan bahan pembuatan antenna.
Masing masing peserta membawa laptop, dan toolkit, dan HT Dualbander VHF dan UHF.
Untuk Pendaftaran dan Registrasi silahkan mengirimkan email ke. YE0EEE Batas waktu pendaftaran sampai dengan 1 April 2011.
Jakarta 16 Maret 2011
Dirgantara R
Bidang Pelatihan AMSAT Indonesia
Tentunya ini kesempatan emas bagi saya untuk menambah wawasan teknik pembuatan antena dan cara penggunaanya untuk berkomunikasi melalui satelit amatir. Jikalau rekan ARC ada yang berminat silahkan email ke YE0EEE . Saya sudah daftar dan teregister :) terima kasih OM Dirgan. Sampai ketemu tanggal 16 nanti.
Semoga bermanfaat.
Regards,
Kemal
Kamis, 17 Maret 2011
Info: AMSAT Training
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar